-->

Cara Flash Xiaomi Dengan Mudah [System Update, Recovery Mode, Fastboot Update]



Cara Flash HP Xiaomi - Hallo Sahabat Generasi Micin, dalam tutorial flashing kali ini, Generasi Micin akan membahas tentang cara Flash Hp Xiaomi.
Ketika kita mengalami masalah dengan HP terutama software, yang menyebabkan HP menjadi Hang, Bootloop, mati total sekalipun Flashing adalah solusinya. Flashing merupakan tindakan mengisi Firmware / ROM ke dalam HP dengan menggunakan Tool atau tanpa Tool.
Pada HP Xiaomi ada beberapa cara / metode Flashing, bisa menggunakan System Update, Recovery Mode maupun Fastboot Update.

Cara Flash Xiaomi Dengan Mudah

System Update

Download Firmware / ROM Di Sini 
Pilih yang cocok dengan HP kamu
Setelah selesai mengunduh, buat folder baru dengan nama ‘downloaded_rom’ pada Internal Storage Xiaomi, kemudian copy paste hasil download tadi ke dalam folder tersebut.
Selanjutnya, jalankan aplikasi Updater atau bisa juga melalui Settings » About Phone» System updates (icon paling bawah)
Kemudian pilih icon '...' pada pojok kanan atas pilih Choose Update Package
Selanjutnya masuk ke folder ‘downloaded_rom’, pilih file ROM yang telah kamu unduh tadi. Setelah itu, secara otomatis Xiaomi akan mulai mengupdate dan melakukan restart hingga proses selesai.
Setelah selesai update, perangkat kamu akan boot dan memulai dengan ROM versi yang kamu install tadi. Saat pertama menyala akan memakan waktu lebih lama dari biasanya, ini normal.
Sampai pada tahap ini, proses flashing atau update ROM Xiaomi menggunakan System Update telah selesai.

 Recovery Mode

Download ROM yang cocok dengan HP kamu Di Sini
Setelah selesai di download, Rename / ganti nama file tersebut menjadi update.zip
Jika kamu tidak mengganti nama file, akan muncul error Can't Verify Update File..
Selanjutnya, salin file update.zip tadi dan letakkan di Internal Storage, jangan letakkan di dalam folder apapun.
Kemudian masuk ke Recovery Mode
Matikan smartphone, kemudian nyalakan dengan menekan tombol Volume Atas + Power secara bersamaan. Tahan beberapa saat hingga muncul logo Mi kemudian lepaskan.
Setelah masuk ke Recovery Mode, gunakan tombol Volume atas/bawah untuk memilih menu, dan tombol Power untuk OK.
Pilih Install update.zip to System kemudian tekan tombol Power untuk mengkonfirmasi.
Pilih YES
Dalam sesaat sistem akan mengupdate Xiaomi kamu, tunggu hingga proses selesai.
Jika sudah, pilih Back kemudian pilih Reboot. Maka Xiaomi akan restart kemudian masuk ke Homescreen.
Setelah selesai update, device akan boot dan memulai dengan ROM versi yang kamu install tadi, saat pertama menyala akan memakan yang waktu lebih lama dari biasanya.
Sampai pada tahap ini, proses flashing atau update ROM Xiaomi menggunakan Recovery Mode telah selesai.

Fastboot Update

Cara ketiga ini berbeda dengan cara pertama dan kedua di atas, bahkan ROM yang digunakan pun tidak sama, yaitu Fastboot ROM. Flashing menggunakan metode Fastboot Update adalah metode yang harus digunakan jika kamu gagal menggunakan metode pertama dan kedua di atas.
Peralatan yang dibutuhkan :
- Pastikan baterai smartphone Xiaomi dalam keadaan full charged atau minimal 50%,
Kabel USB Original,
PC/Laptop dengan OS Windows 7 ke atas baik 32 bit atau 64 bit.
Persyaratan sebelum update :
Jangan lupa lakukan backup data-data penting terlebih dahulu karena metode ini akan menghapus seluruh data pada smartphone,
Xiaomi harus dalam keadaan unlock bootloader, Cara Unlock Bootloader Xiaomi
Mengaktifkan USB Debugging dan OEM Unlocking.
Bahan yang dibutuhkan :
Mi Flash Tool (MiFlash ini sudah include dengan driver untuk Windows 32/64 bit, jadi kamu tidak perlu install driver lain lagi.)
ROM Fastboot Xiaomi (Global/China/Dev) (cari ROM Fastboot sesuai tipe Xiaomi kamu). Silahkan diekstrak file .tgz/tar » caranya rename menjadi berakhiran .zip kemudian diekstrak dan letakkan di drive C. (Jika menggunakan WinRAR, bisa langsung di ekstrak tanpa harus me-rename terlebih dahulu. Jika hasil ekstrak hanya membentuk 1 file saja, silahkan rename kembali dengan menambahkan .zip kemudian ekstrak).
Unduh dan install Xiaomi USB Driverberguna sebagai driver ADB Interface dan Bootloader Interface.
Jika sudah memenuhi syarat dan mengunduh seluruh bahan-bahan di atas, ikuti langkah selanjutnya.
Install MiFlashTools,
Klik tombol Next > hingga proses selesai sampai Close.
Jika muncul notifikasi seperti ini beberapa kali, pilih “Install this driver software anyway”.
Notifikasi peringatan ini muncul karena publisher dari USB driver MiFlashTools tidak dikenal oleh Windows.
Jika sudah selesai instalasi, sebaiknya restart dulu PC/Laptop kamu.
Setelah itu..
Jalankan MiFlashTools dengan cara buka folder C:\XiaoMi\XiaoMiFlash klik kanan Run as Administrator pada XiaoMiFlash.exe.
Akan muncul tampilan aplikasi MiFlash seperti gambar di bawah ini..
Selanjutnya..
Sambungkan Xiaomi ke PC/Laptop menggunakan kabel USB Original.
Matikan smartphone, masuk ke Mode Fastboot dengan menekan tombol Vol Down + Power secara bersamaan beberapa detik hingga muncul logo fastboot seperti gambar..
Kemudian pada MiFlash Tools, klik Refresh.
Jika Xiaomi terdeteksi, maka akan muncul kombinasi angka dan huruf..
Selanjutnya, klik Select dan arahkan ke folder dimana kamu meletakkan hasil ekstrak dari ROM yang telah kamu unduh tadi.
Kemudian klik OK.
Pada opsi di bagian bawah MiFlash Tools, pilih Clean all untuk menghindari bug yang tidak diinginkan.
Jika sudah, baca bismillah terlebih dahulu kemudian klik Flash.
Tunggu hingga proses selesai dan muncul Status : “flash done”.
Jika sudah, smartphone Xiaomi kamu akan restart otomatis. Jika tidak, lepaskan kabel USB dan coba nyalakan smartphone dengan menekan tombol Power beberapa saat. Proses booting pertama kali akan memakan waktu lebih lama dibanding biasanya, ini normal.
Jika pada saat booting yang muncul logo Mi tanpa ada tulisan android dengan animasi 3 titik di bagian bawah, berarti smartphone kamu bootloop. Jika tidak, tunggu saja sampai masuk ke Homescreen.
Naaaaahhh !!!
Smartphone Xioami kamu telah berhasil di update.
Demikian Cara Flash Xiaomi.
Semoga Bermanfaat.

Related Post ☯
➳ Cara Unlock Bootloader (UBL) Xiaomi Semua Tipe (Lengkap)


Related Posts

4 comments

Post a Comment

Terima kasih telah mampir.
Semoga artikelnya bermanfaat.
Monggo Dikomen.

Subscribe Our Newsletter